Membaca Nyaring
Bagaimanakah cara membaca nyaring? Membaca nyaring adalah membaca dengan suara keras dan jelas agar pendengar dapat memahami isi bacaan yang kita baca.
Agar kita dapat membaca dengan nyaring, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan. Apa sajakah itu? Coba kalian ikuti penjelasan berikut.
1.Pengucapan huruf dan kata-katanya harus keras dan tepat.
2.Perhatikan jeda atau penghentiannya.
3.Lagu kalimat harus tepat.
4.Cepat lambatnya harus diperhatikan supaya pendengar tidak bosan mendengarkan bacaannya.
1.Mari berlatih membaca nyaring! Bacalah teks di bawah ini dengan nyaring dan lafalkan intonasinya secara tepat!
Pasar Pasar
Bagaimanakah cara membaca nyaring? Membaca nyaring adalah membaca dengan suara keras dan jelas agar pendengar dapat memahami isi bacaan yang kita baca.
Agar kita dapat membaca dengan nyaring, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan. Apa sajakah itu? Coba kalian ikuti penjelasan berikut.
1.Pengucapan huruf dan kata-katanya harus keras dan tepat.
2.Perhatikan jeda atau penghentiannya.
3.Lagu kalimat harus tepat.
4.Cepat lambatnya harus diperhatikan supaya pendengar tidak bosan mendengarkan bacaannya.
1.Mari berlatih membaca nyaring! Bacalah teks di bawah ini dengan nyaring dan lafalkan intonasinya secara tepat!
Pasar Pasar
Pasar adalah tempat umum. Di sana orang dapat melakukan kegiatan jual beli untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Jual beli sayuran, buah-buahan, ikan, dan sembilan bahan pokok, yaitu: beras, gula, minyak, dan lain-lain.
Kita dapat menemui pasar di kota dan di desa. Pasar di kota biasanya ada setiap hari. Pasar buka mulai pagi hari sampai malam hari, sedangkan pasar di desa biasanya mulai pagi sampai sore hari saja. Ada juga yang diselenggarakan tidak setiap hari melainkan lima hari sekali serta hari-hari tertentu saja. Misalnya Pasar Pon, Pasar Kliwon, dan Pasar Wage.
Pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli. Ada pedagang besar dan ada pedagang kecil. Pedagang besar biasanya memperoleh dagangan langsung dari petani atau pemasok, sedangkan pedagang kecil memperoleh dagangan dari pedagang besar.
Pembeli berdatangan dari berbagai daerah. Harga di pasar bukanlah harga pasti, sehingga untuk menentukan harga terjadi tawar-menawar. Mereka tidak sekedar membeli barang tetapi juga bertegur sapa, bertukar pengalaman, dan membicarakan kegiatan sehari-hari dengan penjual. Maka tidak heran jika antara penjual dan pembeli dapat terjalin keakraban. Suasana ini menyebabkan pasar menjadi ramai.
Setelah kalian membaca teks di atas, coba jawablah pertanyaan- pertanyaan di bawah ini dengan tepat! a.Apakah yang dimaksud dengan pasar?
b.Apa beda pasar di desa dan di kota?
c.Apa saja yang dijual di pasar?
d.Pedagang besar mendapat dagangan langsung dari siapa?
e.Bagaimana cara menentukan harga di pasar?
Kegiatan 1.1
Kalian sudah menjawab pertanyaan-pertanyaan di atas. Sekarang coba ceritakan tentang pasar dengan kalimat kalian sendiri!
2.Ucapkan kalimat-kalimat di bawah ini dengan suara nyaring!
a.Pasar adalah tempat umum.
b.Pasar merupakan tempat bertemunya penjual dan pembeli.
c.Aku pernah ikut ibu ke pasar.
d.Di pasar malam saya melihat pertunjukan dan pameran.
e.Di desa-desa sudah ada pasar malam.
f.Terminal adalah tempat umum.
g.Rumah sakit termasuk tempat umum.
h.Sekolah juga tempat umum.
i.Kantor pos adalah tempat umum.
j.Masjid dan gereja termasuk tempat umum.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar